Sudah menjadi agenda rutin untuk menutup tahun pelajaran dengan pelaporan hasil belajar siswa. Pelaporan ini sangat dinantikan oleh siswa maupun orangtua/wali siswa karena disertai dengan pengumuman kenaikan kelas.
Akan tetapi untuk tahun ini memang agak berbeda, sejumlah protokol kesehatan yang ketat diaplikasikan pa[da acara tahunan ini. Mulai dari cuci tangan dengan sabun, pengecekan suhu tubuh, pemakaian APD, hingga pembatasan jarak antar individu. Selain itu, pengambilan Rapor juga dilakukan di ruangan terbuka dan dibagi menjadi dua sesi untuk menghindari kerumumnan. Hal ini sangat penting mengingat masih terus bertambahnya angka positif Covid-19 di Indonesia maupun Yogyakarta. berikut ini sejumlah dokumentasi Pengambilan Rapor di SMA N 8Yogyakarta: